Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2021

Koneksi Antar Materi Modul 2.1

Gambar
  Apa itu pembelajaran berdiferensiasi? Different adalah sebuah kata Bahasa Inggris yang memiliki arti berbeda. Lantas, apa itu Pembelajaran Berdiferensiasi? Sesaat saya memandangi gambar diatas, ada beberapa kelompok warna dari potongan-potongan benda tersebut. Semua tampak rapi karena telah dikelompokan sesuai dengan warnanya. Pada koneksi antar materi ini saya mencoba menuliskan apa yang dapat saya tangkap dari pembelajaran yang sudah saya peroleh. Dalam sebuah pembelajaran alangkah bijaknya seorang guru dapat mengenal dengan baik siswa siswinya. Seorang guru hendaklah mengetahui tipe pembelajar seperti apa siswanya, apakah auditori, visual, atau kinestetik. Guru juga hendaknya mengetahui kesiapan belajar dan minat siswanya. Tidak lain tidak bukan hal ini dilakukan untuk memantapkan proses dan pencapaian tujuan pembelajaran yang efektif. Pembelajaran Berdiferensiasi merupakan pembelajaran yang beroientasi pada kebutuhan belajar siswa. Siswa yang memiliki perbedaan kesiapan, profil b